APDESI Soppeng Peduli Bencana Masamba, Dapat Apresiasi dari Kapolres -->

Archive Pages Design$type=blogging$count=7

APDESI Soppeng Peduli Bencana Masamba, Dapat Apresiasi dari Kapolres

BERITAREPUBLIK.COM
21 Juli 2020



Soppeng (Sulsel), Beritarepublik.com, - Sebanyak 49 Desa yang ada di Kabupaten Soppeng yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Desa Indonesia Cabang Soppeng ( APDESI ) melakuMattabulupatif yakni Penggalangan Donasi, dan hasilnya akan di serahkan pada masyarakat yang ada di Masamba Luwu Utara yang mengalami dampak bencana alam berupa banjir bandang pada pekan kemarin (13/7). 

Dengan semangat kebersamaan yang ada di dalam organisasi APDESI Soppeng, sehingga bisa terkumpul berbagai kebutuhan yang tentu sangat dibutuhkan oleh saudara saudara kita yang ada di Masamba Luwu Utara hal ini disampaikan oleh Ketua APDESI Soppeng Jumaldi Bakri  Kepala Desa Mattabulu
Selasa (22/7/2020). 

Hal senada Juga disampaikan oleh Korlap aksi Donasi untuk Masamba Firdaus yang juga Kepala Desa Timusu Kec Liliriaja Kab Soppeng, bahwa inilah adalah aksi nyata yang dilakukan oleh APDESI Soppeng untuk Bidang Sosial Kemasyarakatan, berupa penggalangan dana untuk kegiatan kemanusiaan dan rasa solidaritas kepada masyarakat Luwu Utara yang kena musibah,dan akhirnya bisa terkumpul yang tak sedikit jumlahnya berbagai kebutuhan seperti beras, telur', Indomie, Gula pasir, teh, kopi ,air minum dan lainnya

Sebelum berangkat Kapolres Soppeng AKBP Puji Saputro Bowo Leksono S,Ik S.H , sempat bertandang diposko APDESI Soppeng di Jl Kemakmuran Watansoppeng, mereka memberikan arahan sekaligus apreasiasi,  mereka  mengakui bahwa apa yang dilakukan APDESI Soppeng saat ini patut diberikan apresiasi yang luar biasa, ia bangga Soppeng memiliki Kepala Desa yang sangat peduli sesamanya,

Rencananya hari ini Rabu 22 Juli 2020, rombongan APDESI Soppeng yang dipimpin oleh Ketua APDESI Soppeng Jumaldi Bakri akan diterima secara resmi oleh pengurus APDESI Luwu Utara, sekaligus penyerahan Bantuan dari APDESI Soppeng serta sumbangan warga  kepada masyarakat yang terkena musibah, sekaligus melihat langsung kondisi yang ada di Masamba.