TNI Di Soppeng Bahu Membahu Bersama Masyarakat Dalam Membuat Tanggul Penahan Banjir -->

Archive Pages Design$type=blogging$count=7

TNI Di Soppeng Bahu Membahu Bersama Masyarakat Dalam Membuat Tanggul Penahan Banjir

BERITAREPUBLIK.COM
06 Januari 2023


Poto : Terlihat tanggul penahan air sudah selesai dikerjakan bersama sama di bawah pimpinan Komandan Kodim 1423 Soppeng Letkol Inf. Sigit Suhendemro Hadi Kusmawan,ST.,M.Tr (Han).

Soppeng, beritarepublik.com - Sebagai langkah tanggap bencana yang ada di wilayah binaan, anggota TNI jajaran Kodim 1423 Soppeng dan masyarakat sekitar membuat tanggul untuk mengantisipasi masuknya luapan air dari sungai leworeng ke pemukiman warga, pada musim hujan yang terjadi saat ini.

Bersama Pos Ramil Donri- Donri, Komandan Kodim (Dandim) 1423/Soppeng Letnan Kolonel Inf. Sigit Suhendro Hadi Kusmawan, ST., M. Tr (Han), turun langsung memimpin pembuatan tanggul secara bergotong royong bersama dengan warga.

Tanggul penghalang air yang bertempat di Dusun Empagae Desa Kessing, Kecamatan Donri Donri, Kabupaten Soppeng. Jumat (06/01/2023).

Pada kesempatannya, Dandim 1423/Soppeng mengatakan bahwa pembuatan tanggul penahan air ini dilaksanakan secara gotong royong dimana tanggul tersebut terbuat dari bahan material dari latri yang dimasukkan kedalam karung dan disusun dipinggiran sungai Leworeng. Ujarnya


Dandim 1423/Soppeng menambahkan kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai salah satu bentuk upaya meminimalisir masuknya air dari luapan sungai leworeng apabila wilayah kabupaten Soppeng khusunya Desa Leworeng terjadi hujan deras.

kegiatan gotong royong yang dilaksanakan anggota jajaranya bersama masyarakat adalah satu wujud kepedulian TNI dengan warga Desa Binaannya, semoga dengan di laksanakannya karya bakti pembuatan Tanggul ini bisa menahan Luapan air sungai leworeng yang mengakibatkan terjadinya banjir di perumahan warga saat hujan lebat, dengan curah hujan yang masih cukup tinggi. Ungkap Dandim 1423/Soppeng.




Semangat antusias dan kebersamaan masyarakat sangat terlihat jelas pada saat pelaksanaan pembuatan tanggul penahan air tersebut.

Salah satu tokoh masyarakat H. Ahmad menyampaikan bahwa kami bersama masyarakat sangat berterima kasih kepada Komandan Kodim 1423/Soppeng bersama anggotanya dalam kesetiaannya dan keberadaannya ditengah tengah masyarakat membantu dalam menghadapi suatu musibah seperti hal nya saat ini dalam pembuatan tanggul penahan air.

Diketahui bersama turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil bupati Soppeng Ir H Lutfi Halide,M.P, Danpos Donri-Donri Serma Mursalim bersama anggotanya dan Kepala Desa Kessing Andi Adam bersama aparatnya serta para masyarakat setempat.

red