Hal itu disampaikan Kanit Turjawali IPTU Laode Irawan S.Sos, Senin (19/02/2023).
“Akibat curah hujan yang cukup tinggi, menyebabkan sebagian badan jalan di Jalan Poros Cabbeng - Soppeng, Kelurahan Pajalesang, Kecamatan Lilirilau banjir. Sehingga arus lalu lintas terhambat akibat luapan air tersebut menggenangi badan jalan,” ujarnya.
Dikatakannya, pengaturan lalu lintas ini dilakukan demi untuk menjaga keselamatan pengguna jalan, karena banyak para pengguna jalan terjebak banjir sehingga mereka perlu dibantu agar jangan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Perwira satu balok itu mengimbau, agar para pengguna jalan yang melewati jalan ini tetap waspada dan berhati-hati guna menghindari terjadinya kecelakaan.
Ditambahkannya, curah hujan yang cukup tinggi yang terjadi di wilayah Sopeng sejak Pagi sampai dengan sekarang membuat jalan di lokasi tersebut tergenang air.
rb


