Daftar di PPP, Lutfi Halide Bawa Konsep Ekonomi Kerakyatan -->

Archive Pages Design$type=blogging$count=7

Daftar di PPP, Lutfi Halide Bawa Konsep Ekonomi Kerakyatan

BERITAREPUBLIK.COM
22 Mei 2024


Soppeng, Beritarepublik.com, Bakal Calon Bupati Soppeng Ir H Lutfi Halide, MP resmi mendaftar di Partai berlambang Ka'bah (PPP) yang dilangsungkan di Sekretariat PPP Jalan Kemakmuran kompleks BTN Lalabata, Rabu (22/5/2024). 


Sejumlah simpatisan ikut mengantar di hari kedua pendaftaran bakal calon Bupati Soppeng melalui partai yang bernuansa hijau tersebut. 


H Lutfi Halide diterima langsung oleh ketua DPC PPP kabupaten Soppeng Dr Hj Andi Nurhidayati Zainuddin bersama sekretaris dan kader yang mayoritas perempuan. 


Dalam kesempatan itu Lutfi Halide menyampaikan beberapa hal terkait pencalonannya sebagai bakal calon Bupati Soppeng di Pilkada Serentak 2024.


Salah satu konsep yang dinarasikan yakni tentang ekonomi kerakyatan yang menjadi salah satu program yang akan di tawarkan pada pilkada Soppeng melalui partai pengusung. 


PPP pada Pileg 2024 berhasil meraih 1 kursi di DPRD kabupaten Soppeng sehingga bisa jadi menjadi penentu sebagai partai pengusung untuk mencukupkan minimal 6 kursi sebagai syarat bakal calon Bupati Soppeng. 


Lutfi Halide yang saat ini masih berstatus Wakil Bupati Soppeng salah satu programnya yang berbasis ekonomi kerakyatan menjadi program prioritas nantinya. 


Menurut Lutfi Halide, Ekonomi rakyat mesti menjadi hal utama menuju kesejahteraan masyarakat dengan proses pengelolaan usaha secara mandiri dan kolaboratif oleh kelompok-kelompok masyarakat.


Selain itu, Ekonomi kerakyatan yang selama ini dilakukan dapat diimplementasikan melalui Kemandirian pangan yang berbasis rumah tangga


Karena hal itu juga sesuai pasal 33 UUD 1945, bahwa untuk mewujudkan kedaulatan masyarakat di bidang ekonomi dapat melalui sistem ekonomi rakyat. 


Ia berharap PPP pada Pilkada serentak tahun 2024 di kabupaten Soppeng dapat menjadi partai pengusungnya. 


(Red)